ٱلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ ٱللَّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ

Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah swt yang senantiasa memberikan kebaikan kepada kita semua untuk terus berkontribusi dalam dunia pendidikan.

Pada kesempatan yang mulia ini, marilah kita bersama-sama memanjatkan sholawat dan salam kepada nabi kita, Nabi Muhammad SAW, nabi terakhir yang menjadi rahmat bagi seluruh alam semesta.

MTsN 2 Kota Kediri merupakan tempat dimana kami berkomitmen untuk mengembangkan secara maksimal potensi yang dimiliki setiap peserta didik, baik secara akademik maupun karakter. Di era yang semakin kompetitif ini, kami percaya bahwa pendidikan berkualitas adalah kunci untuk melatih generasi baru yang siap menghadapi tantangan masa depan.

Kami mengedepankan pendekatan yang sistemik dan holistik terhadap proses pembelajaran, menggabungkan nilai-nilai secara akademis berbakat dengan semangat mengembangkan kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional dan kecerdasan spiritual. Dengan dukungan tenaga pengajar yang berintegritas dengan didukung fasilitas yang memadai dan lingkungan yang kondusif, kami berupaya menciptakan suasana pembelajaran yang aman, nyaman, menyenangkan dan menginspirasi peserta didik.

Melalui website ini, kami berharap dapat menciptakan komunikasi yang lebih baik antara madrasah dengan orang tua, siswa dan masyarakat. Website ini juga menjadi sarana penyediaan informasi yang akurat dan terkini tentang program, kegiatan, dan prestasi di MTsN 2 Kota Kediri.

Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan mengembangkan program pendidikan yang disesuaikan dengan kebutuhan zaman. Kami yakin dengan kerjasama yang baik antara madrasah, orang tua dan masyarakat, kita dapat melahirkan generasi yang cerdas, terampil, dan berkarakter.

Terima kasih atas kepercayaannya kepada MTsN 2 Kota Kediri. Mari kita bersama-sama menciptakan masa depan yang cerah bagi anak-anak kita.

Billahittaufiqwalhidayah

وَالسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللّٰهِ وَبَرَكَاتُهُ

Hormat kami,

 

Muh. Nizar

Kepala MTsN 2 Kota Kediri